SSL nampaknya tidak bisa dipisahkan dari dunia Internet. Semakin berkembang sebuah situs, kehadiran SSL semakin diperlukan. Apakah ini menjadi alasan mengapa Anda mencari harga SSL/TLS globalsign yang sesuai dengan budget Anda? Secure Socket Layer (SSL) juga dikenal sebagai Transport Layer Security (TLS) merupakan sebuah teknologi enkripsi (persandian) yang dibuat oleh Netscape. Jika Anda menggunakan SSL/TLS berkualitas, koneksi antara server dengan pengunjung menjadi terenkripsi kapanpun pengunjung mengakses website Anda.

Sertifikat SSL/TLS Indonesia digunakan untuk mengamankan informasi sensitif sehingga tidak mudah untuk dibajak atau dicuri oleh pihak yang tidak berkepentingan. Memilih SSL/TLS yang tepat adalah keseimbangan antara biaya, kenyamanan, dan kepercayaan diri. Anda mungkin sedang mencari tahu apakah Anda akan beli SSL/TLS Entrust atau produk dari brand lain. Berikut adalah beberapa tips untuk memilih Sertifikat SSL/TLS terbaik.

1. Menentukan Level Validasi

Setiap produk SSL/TLS berbeda. Secara umum, ada tiga jenis validasi dari sebuah Sertifikat SSL/TLS sebelum sertifikat tersebut diterbitkan. Jenis validasi pertama adalah Domain Validation atau DV dimana Sertifikat SSL/TLS akan diterbitkan hanya dalam waktu beberapa menit saja atau paling lambat dalam waktu 24 jam. Ini merupakan proses validasi tercepat dan termudah karena tidak ada dokumen yang dibutuhkan untuk proses tersebut selain bukti kepemilikan domain.

Jenis yang kedua adalah Organization Validation (OV) yang juga dikenal sebagai otentikasi bisnis. Tidak seperti DV, OV akan menampilkan informasi perusahaan. Sayangnya, setiap pengunjung website harus melihat rincian sertifikat guna mengetahui rincian perusahaan atau organisasi Anda. Agar sertifikat jenis ini bisa diterbitkan, Anda harus memberikan beberapa dokumen bukti legalitas perusahaan atau organisasi Anda.

Jenis SSL yang terakhir adalah Extended Validation (EV). Kebanyakan perusahaan e-commerce besar menggunakan SSL/TLS jenis ini karena tingkat keamanan yang diberikan lebih tinggi dibandingkan dengan DV dan OV. Pada saat Sertifikat SSL/TLS Anda dipasang, situs Anda akan dilengkapi dengan denga Green Bar yang akan menampilkan nama perusahaan atau organisasi Anda pada Address Bar. Selain itu, pengunjung juga bisa melihat ikon gembok hijau yang menjadi indikasi keamanan situs. Ini bisa menjadi salah satu cara untuk meningkatkan kepercayaan pelanggan dan pengunjung karena mereka merasa lebih aman ketika mengakses website Anda.

2. Mementukan Jumlah Domain yang Akan Dilindungi

Faktor penting lainnya ketika memilih Sertifikat SSL/TLS yang tepat adalah berapa banyak domain dan sub-domain yang akan dilindungi menggunakan SSL/TLS. Jika Anda hanya bermaksud mengamankan satu domain, maka tipe Single Certificate adalah pilihan yang tepat. Kebanyakan pemilik website beli SSL/TLS DigiCert atau brand lainnya tipe Multi-domain karena bisa mengamankan banyak domain.

3. Mengetahui Jaminan yang Diberikan

Kebanyakan produk SSL/TLS hadir dengan jaminan namun dengan jumlah yang berbeda. Ingin mendapatkan produk dengan jaminan yang tinggi? Sertifikat yang divalidasi dengan level tinggi memberikan jaminan yang tinggi pula.

4. Mempertimbangkan Reputasi Otoritas Sertifikat

Saat ini, ada begitu banyak pilihan ketika Anda hendak memilih Otoritas Sertifikat. Salah satu poin penting dalam memilih Otoritas Sertifikat terbaik adalah reputasi. Pastikan Anda memilih yang telah dipercaya oleh banyak pengguna di seluruh dunia.

5. Waktu Penerbitan Sertifikat

Jika menginginkan Sertifikat SSL/TLS yang diterbitkan segera (dalam hitungan menit), Domain Validation (DV) adalah pilihan terbaik bagi Anda. Sedangkan penerbitan sertifikat jenis OV adalah 3-7 hari dan jenis EV sekitar 7-14 hari.

6. Harga

Harga selalu menjadi faktor penting dalam beli Sertifikat SSL/TLS. Ada beberapa hal yang mempengaruhi harga sertifikat, termasuk brand, jenis, dan periode validasi.

7. Elemen Keamanan Tambahan

Beberapa Otoritas Sertifikat menawarkan elemen keamanan tambahan. Tool tersebut membantu dalam keamanan website Anda. Sebelum membuat keputusan, Anda bisa mulai mencari tahu apakah tool tersebut melengkapi setiap pembelian SSL/TLS.

8. Dukungan Pelanggan

Ketika menemukan masalah saat menggunakan Sertifikat SSL/TLS, akan lebih baik jika selalu ada tim ahli yang memandu. Layanan pelanggan menjadi sangat penting dalam hal. Anda tentu akan lebih memilih Otoritas Sertifikat yang memberikan dukungan pelanggan 24 jam per hari melalui chat, email, panggilan, dan lainnya.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 4.1 / 5. Vote count: 14

No votes so far! Be the first to rate this post.

Open chat
1
Butuh Bantuan?
Selamat Datang di RajaSSL,
Ada yang bisa kami bantu ? Chat Disini