Keberadaan Thawte Sebagai Otoritas Sertifikat Terpercaya Dunia 4 (12)

Keberadaan Thawte Sebagai Otoritas Sertifikat Terpercaya Dunia 4 (12)

Seberapa penting keamanan digital bagi Anda? Keamanan digital saat ini semakin penting bagi pengguna Internet dan pemilik website. Hal ini dikarenakan kerentanan dan masalah keamanan digital yang semakin bertambah. Akan tetapi, semua masalah tersebut bisa dihindari dan dicegah. Jika Anda merasaa pemasangan Sertifikat SSL bisa menjadi solusi keamanan terbaik, maka Anda bisa beli Sertifikat SSL/TLS Thawte.

Mendapatkan sertifikat yang sesuai dengan kebutuhan keamanan digital bukanlah perkara murah. Untungnya, sekarang ini banyak produk yang ditawarkan sehingga memudahkan Anda mendapatkan pilihan terbaik. Salah satu hal penting yang harus diperhatikan dalam pemilihan sertifikat digital adalah kualitas yang juga berhubungan dengan siapa atau pihak mana yang menerbitkan sertifikat. Penerbit sertifikat disebut dengan Otoritas Sertifikat dan Thawte dikenal sebagai salah satu Otoritas Sertifikat terpercaya di dunia yang memiliki pengalaman dan keahlian di industri terkait. Tertarik untuk mengetahui lebih jauh tentang Otoritas Sertifikat ini?

Tentang Thawte

Tahukan Anda jika Thawte merupakan perusahaan penyedia Sertifikat SSL di luar Amerika Serikat? Thawte didirikan pada tahun 1995 oleh Mark Shttleworth di Afrika Selatan. Dalam penyediaan Sertifikat SSL, Thawte menggunakan X.509 certificate. Perusahaan ini menyediakan solusi end-to-end untuk kebutuhan keamanan termasuk bisnis e-commerce. Perusahaan ini juga dikenal sebagai Otoritas Sertifikat dengan penawaran jenis sertifikat yang lengkap karena menyediakan jenis Sertifikat SSL/TLS Extended Validation (EV), Organization Validation (OV), dan Domain Validation (DV). Selain itu, Thawte juga menyediakan produk Sertifikat Wildcard dan Code Signing. Dengan memilihnya, sangat mungkin bagi Anda untuk meningkatkan keamanan online dan kepercayaan dari pengguna Internet terlebih mereka yang sering mengunjungi website Anda. dengan pengalaman lebih dari 20 tahun, tentu saja Otoritas Sertifikat ini dikenal dengan kualitas yang diberikannya. Salah satu produk yang bisa dipertimbangkan terlebih untuk keamanan tingkat tinggi adalah Thawte SSL Webserver with EV.

Alasan Mengapa Memilih Thawte

Di dunia keamanan digital, kualitas Sertifikat SSL/TLS Thawte tidak lagi diragukan. Selain itu, perusahaan ini juga dikenal sebagai perusahaan internasional pertama yang menyediakan solusi keamanan digital. Agar Anda semakin yakin, berikut adalah beberapa alasan untuk memilih Thawte.

Otoritas Sertifikat Internasional Pertama di Dunia

Sebagai Otoritas Sertifikat Internasional pertama di dunia, Thawte tentu telah membuktikan kualitasnya. Perusahaan ini selalu berusaha memberikan keamanan kelas dunia pada semua pelanggannya di 190 negara. Thawte hadir untuk memberikan kepercayaan pelanggan dengan adanya segel situs yang dilengkapi dengan bahasa lokal. Dengan demikian, akan semakin banyak orang yang bisa menavigasi website dengan aman dalam bahasa mereka sendiri.

Keahlian di Bidang SSL

Yang membuat Thawte berbeda dari Otoritas Sertifikat lainnya adalah konsistensi dalam penyediaan Sertifikat SSL. Perusahaan ini hanya berfokus pada penyediaan layanan sertifikat digital sehingga menjadikannya ahli di bidangnya. Segel situs dari sebuah Sertifikat SSL tersedia dalam 18 bahasa yang semakin meyakinkan pengunjung website dan pelanggan bahwa website Anda aman dan bisa dipercaya.

Pengalaman yang Bisa Diandalkan

Pengalaman menjadi salah satu alasan mengapa Thawte sangat layak dipilih terlepas dari produk dan jenis Sertifikat SSL apa yang dibutuhkan. Thawte menghadirkan kemudahaan dalam penggunaan serta pengelolaan sertifikat. Dengan adanya dukungan pelanggan, Anda tidak perlu ragu untuk menanyakan beberapa hal guna memastikan bahwa pengelolaan sertifikat Anda semakin mudah dan efisien. Sejak kehadiran pertamanya pada tahun 1995, ini berarti bahwa Thawte sudah memiliki pengalaman yang lama dalam penyediaan solusi keamanan digital dengan memberikan produk SSL terbaik dan berkualitas.

 

Mengenal SAN yang Digunakan dalam Sertifikat SSL 5 (24)

Mengenal SAN yang Digunakan dalam Sertifikat SSL 5 (24)

Membuat website tampil dengan indikator keamanan menjadi tugas Anda jika website Anda digunakan untuk melakukan transaksi yang melibatkan data sensitif pelanggan. Untuk hal keamanan digital semacam ini, Anda bisa memilih Sertifikat SSL/TLS berkualitas dengan menghubungi penyedia sertifikat digital terpercaya.

Jika bisnis online Anda menggunakan lebih dari satu domain, tentu Sertifikat SSL/TLS standar bukan pilihan yang tepat. Anda bisa memilih SSL/TLS SAN yang bisa digunakan untuk mengamankan banyak domain. Dengan menggunakan sertifikat jenis ini, Anda bisa menghemat lebih banyak uang, waktu, dan energi. Hal ini dikarenakan satu sertifikat bisa digunakan untuk melindungi banyak domain sehingga pengelolaannya menjadi lebih mudah dibanding Anda mengelola satu sertifikat untuk masing-masing domain.

Sertifikat SAN

Subject Alternative Name atau SAN adalah nama domain tambahan yang ditambahkan pada sertifikat Anda. sertifikat ini bisa menjadi solusi yang tepat untuk mengamankan Microsoft Exchange dan Office Communication Server dengan Unified Communication Certificate (UCC). Anda bisa mempertimbangkan Sectigo Unified Communications Certificate SSL untuk kepentingan keamanan tersebut. Tentu saja, Anda juga memiliki pilihan produk Sertifikat SSL Multi-Domain lainnya dari brand terpercaya termasuk Sectigo.

Sertifikat SAN merupakan istilah yang digunakan untuk merujuk pada Sertifikat Multi-Domain. Namun, ada sedikit perbedaan. Saat menggunakan istilah Sertifikat Multi-Domain, kita biasanya merujuk pada Sertifikat SSL/TLS yang memiliki kemampuan untuk mencakup beberapa nama domain. Ketika menggunakan istilah Sertifikat SAN, kita mungkin merujuk pada sertifikat tertentu yang menyertakan nama apa pun dalam ekstensi SAN.

Dari sudut pandang teknis, setiap sertifikat yang dikeluarkan secara efektif adalah Sertifikat SAN. Mengapa demikian? Hal ini dikarenakan forum Otoritas Sertifikat/ browser mewajibkan otoritas sertifikat untuk menambahkan konten dari nama umum ke SAN. Karena sertifikat tipe ini memungkinkan Anda untuk mengaitkan lebih daru satu nama domain, maka harganya pun berbeda dengan sertifikat standar. Akan lebih baik jika Anda melakukan perbandingan harga sehingga Anda benar-benar yakin bahwa produk SSL/TLS yang dipilih adalah yang sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, hal ini juga membantu Anda mendapatkan Sertifikat SSL/TLS terbaik yang memberikan beberapa kelebihan seperti yang diharapkan.

Batasan SAN

Tidak ada batasan khusus pada nama host yang bisa Anda cakup dengan ekstensi SAN, selain persyaratan untuk menjadi nama host yang valid secara sinstaksis. Akan tetapi, Anda juga harus tahu bahwa setiap otoritas sertifikat bisa membuat batasan untuk jumlah dan format berdasarkan aturan internal atau keputusan bisnis. Lagi dan lagi, Anda harus memastikan bahwa Anda tidak memilih Otoritas Sertifikat yang salah untuk kebutuhan SAN Anda. Anda bisa langsung menghubungi Otoritas Sertifikat pilihan Anda. Jika hal tersebut dirasa sulit karena satu dan lain hal, penyedia Sertifikat SSL/TLS Indonesia akan dengan senang hati membantu mendapatkan informasi yang diperlukan.

Dasar Penggunaan Sertifikat SAN

Sertifikat X.509 mengatur Internet X.509 Public Infrastructure Certificate yang mencakup format Sertifikat SSL. Pada awalnya, sertifikat SSL hanya mengizinkan penunjukkan satu nama host dalam subjek sertifikat yang biasanya disebut Common Name. Common Name mewakili nama host yang dicakup oleh SSL. Spesifikasi X.509 memungkinkan Anda atau pengguna lain untuk menentukan ekstensi untuk dilampirkan pada Certificate Signing Request (CSR) dan sertifikat server akhir. Dengan menggunakan eksentasi SAN, sangat mungkin bagi Anda untuk menentukan nama host pada field subjectAltName. Masing-masing nama tersebut ini akan dianggap dilindungi oleh sertifikat SSL.

Code Signing untuk Keamanan Aplikasi Android 4.6 (12)

Code Signing untuk Keamanan Aplikasi Android 4.6 (12)

Penggunaan smartphone nampaknya selalu meningkat. Saat ini, banyak dari kita mengandalkan perangkat tersebut untuk melakukan berbagai aktivitas termasuk menjalankan sebuah bisnis atau bekerja secara remote. Denga melihat fakta tersebut, para developer aplikasi Android tentu semakin tertantang untuk memberikan kualitas aplikasi terbaik. Namun, tahukan Anda bahwa aplikasi Android juga perlu keamanan tinggi?

Peningkatan level keamanan sebuah aplikasi tentu membawa keuntungan tersendiri bagi para pengembangnya. Pengguna akan semakin meningkat jika semakin banyak orang yang mendownload dan memasangan aplikasi Anda. Salah satu langkah yang bisa dilakukan untuk mendapatkannya adalah dengan penggunaan Sertifikat SSL yang dibuat khusus untuk perlindungan aplikasi. Anda kini bisa sedikit lega karena di Indonesia ada begitu banyak perusahaan yang jual Sertifikat SSL. Ini berarti bahwa Anda bisa segera mendapatkan produk yang sesuai dengan kebutuhan. Akan tetapi, hal penting yang tidak boleh dilupakan adalah kualitas produk itu sendiri. Pastikan Anda beli Sertifikat SSL yang dikeluarkan hanya oleh Otoritas Sertifikat terkemuka dunia.

Sertifikat Code Signing Adalah Solusi Keamanan Aplikasi Android

Saat hendak mengamankan aplikasi Android, Sertifikat Code Signing merupakan sebuah keharusan.  Sertifikat Code Signing memungkinkan pengguna mengetahui bahwa aplikasi yang sedang mereka download atau gunakan adalah aplikasi asli bukan merupakan aplikasi tiruan sehingga Aman untuk dipasang dan digunakan pada Android mereka. Sertifikat ini mengenkripsi aplikasi sehingga kode dibelakang aplikasi tetap utuk dan siapa pun tidak ditipu.

Infusi Malware Melalui Aplikasi Android

Tahukan Anda jika Android menempati lebih dari 85% pangsa pasar di dunia smartphone. Google Play Store terdiri dari sekitar 3 juta aplikasi. Sayangnya, dengan menjadi platform yang diadopsi secara luas, aplikasi Android menjadi target para penjahat cyber terlebih sistem operasi Android memungkinkan pengguna untuk mengunduh aplikasi dari pihak ketiga. Saat itulah bahaya datang. Keamanan kode tidak boleh diabaikan baik oleh developer pemula atau pun developer berpengalaman. Kode aplikasi yang tidak terlindungi memberikan kesempatan pada penyerang untuk memasukkan kode yang terinfeksi malware di aplikasi. Sebagian besar pengguna mungkin saja tidak tahu apakah aplikasi yang mereka unduh atau gunakan adalah aplikasi yang aman atau yang terinfeksi malware. Aplikasi terinfeksi kemudian menyebabkan kesengsaraan ribuan orang. Anda tidak ingin hal tersebut terjadi bukan?

Keuntungan Penggunaan Sertifikat Code Signing

Otoritas Sertifikat terpercaya menerbitkan Sertifikat Code Signing dan Anda akan mendapatkan cap approval dari mereka saat menginstal Sertifikat Code Signing. Lambing kepercayaan pada segel memiliki peran penting karena menyangkut kepercayaan pelanggan. Berikut adalah beberapa keuntungan penggunaan Sertifikat Code Signing.

Aplikasi Anda Ditampilkan di Google Play Store

Anda tentunya sadar bahwa Google tidak akan menerima aplikasi kecuali yang menggunakan Sertifikat Code Signing yang valida. Jika aplikasi Anda tidak ada di play store, lalu bagaimana pengguna bisa menemukan aplikasi Anda dengan mudah?

Meningkatkan Reputasi

Tanda tangan digital seperti Code Signing meningkatkan level kepercayaan di benak para pelanggan dan pengguna aplikasi. Hal ini kemudian berdampak pada meningkatnya reputasi Anda dan juga rating di Internet.

Peningkatan Pendapatan

Setiap pengusaha sukses dengan senang hati memberi tahu Anda cara membuat pelanggan tetap senang. Ketika pelanggan merasa senang dengan performa Anda, akan ada lebih banyak orang yang mendowload dan menggunakan aplikasi Anda. Kemudian, penghasilan Anda akan meningkat. Bukankah ini yang selama ini Anda inginkan?

Sertifikat Code Signing Terbaik untuk Aplikasi Android

Jika Anda sedang mencari atau mempertimbangkan Sertifikat Code Signing terbaik, Anda bisa mulai melakukan research dan membandingkan setidaknya tiga penyedia terpercaya. Beberapa produk Sertifikat SSL Code Signing yang dikeluarkan oleh Otoritas Sertifikat terpercaya adalah:

  • DigiCert Code Signing SSL
  • Entrust Code Signing
  • Entrust Code Signing EV
  • Sectigo Code Signing SSL
  • Sectigo EV Code Signing
  • Thawte Code Signing SSL
Open chat
1
Chat langsung via WhatsApp
Butuh bantuan cepat?
Chat langsung dengan WhatsApp!